5 Cara Membuat Mobil Irit Bahan Bakar anti Rugi!

0
 

5 Cara Membuat Mobil Irit Bahan Bakar anti Rugi

Mobil merupakan kendaraan yang sudah tak jarang orang memilikinya. Saat ini banyak sekali jenis mobil yang murah namun tetap berkualitas, sehingga banyak masyarakat yang memilikinya. Selain fungsinya yang fleksibel saat berkendara, yakni tetap terlindung dari hujan dan panas matahari. Mobil juga mampu menampung melebihi kapasitas kendaraan roda dua.

Dalam memilih sebuah mobil, tentu yang anda jadikan kualifikasi mobil dengan performa yang bagus adalah mulai dari desainnya, fiturnya dan juga irit atau tidaknya mobil itu dalam melaju. Kata irit dalam mobil merupakan pedoman penting yang harus dipilih setiap masyarakat, karna mobil digunakan untuk transportasi setiap hari. Oleh karena itu, artikel ini akan menjelaskan mengenai beberapa cara agar bahan bakar mobil anda tetap irit. Adapun ulasannya adalah sebagai berikut!

  1. Rutin Melakukan Tune Up

Langkah pertama yang bisa anda lakukan untuk membuat bahan bakar mobil anda irit adalah melakukan tune Up secara rutin. Dengan melakukan tune Up, performa mobil anda akan lebih maksimal. Dengan demikian, jika performa mobil maksimal tentu hal itu akan berpengaruh dalam pemakaian bahan bakar. Secara keseluruhan fungsi tune Up adalah untuk membuat performa mesin menjadi lebih maksimal.

  1. Perhatikan kondisi ban kendaraan

Cara yang kedua untuk menghemat bahan bakar mobil anda dengan cara memperhatikan kondisi ban di kendaraan yakni anda pastikan anda memompa ban dengan tepat dan benar. Memompa ban kendaraan harus mengikuti standard anginagar bisa mengurangi pemakaian jumlah bahan bakar sebesar 3 %. Dengan pompa yang benar dan tepat, tekanan ban anda akan berkurang 1 PSI setiap bulan. Saat kondisi ban dingin, tekanan ban juga dapat berkurang karena tekanan ban dipengaruhi oleh cuaca iklim disekitarnya. Oleh karena itu, pastikan perhatikan tekanan ban anda secara berkala.

  1. Perhatikan jumlah beban mobil anda

Selanjutnya untuk membuat mobil anda irit BBM adalah memperhatikan jumlah beban mobil. Caranya dengan tidak memberikan muatan yang terlalu berat, apalagi sampai melebihi kapasitas mobil. Dengan beban yang teralu berat, maka bahan bakar yang digunakan juga semakin berat karena energi kinetik pada mobil non hybrid menghilang.

  1. Gunakan oli sintesis

Cara selanjutnya adalah menggunakan oli sintesis. Penggunaan oli sangat berpengaruh terhadap tingkat keiritan bahan bakar mobil anda. Tahukah anda, dengan menggunakan oli sintesis, maka anda dapat menghemat pemakaian bahan bakar sebesar 5 % jika dibandingkan dengan anda yang tidak menggunakan oli sintesis. Selain itu,dengan menggunakan oli sintesis maka anda tidak perlu mengganti oli mobil sesering mungkin.

  1. Perhatikan kondisi filter udara mobil

Cara yang terakhir adalah dengan memperhatikan kondisi filter udara pada mobil. Filter udara yang kotor di kendaraan anda akan mengakibatkan bahan bakar menjadi lebih boros. Selain itu, filter udara yang kotor akan menyebabkan mesin mobil mati mendadak saat di idle. Oleh karena itu, untuk mencegah hal ini terjadi anda harus rutin membersihkan filter udara kendaraan anda. Jangan sampai lupa dan filter udara terlalu kotor.

Nah, itulah beberapa tips yang bisa anda gunakan untuk membuat bahan bakar mobil anda menjahi lebih irit. Dengan 5 cara diatas, maka kemungkinan bahan bakar anda akan lebih hemat, sehingga pengeluaran anda pun dapat digunakan untukkepentingan yang lain.  Selain itu, anda juga harus merawat mobil anda secara berkala agar tetap memiliki performa yang maksimal. Semoga artikel ini bermanfaat dan menambah wawasan anda!

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?
  • Suka

     (0%)
  • Lucu

     (0%)
  • Terinspirasi

     (50%)
  • Bangga

     (0%)
  • Terkejut

     (0%)
  • Sedih

     (0%)
  • Takut

     (0%)
  • Marah

     (50%)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here